Kesenyapan merambah pelan-pelan dalam kalbuku. Ia ber-
jalan diam-diam. Keheningan tak lagi menyisakan cerita
itu, yang tersusun atas nama-nama Cleopatra, Eva Braun, Margareth Yosephin, … dan se-
deretan ketenaran yang mewariskan dendam dan penyesalan.
Adam terkurung dalam surganya yang luas. Aku hanya
memandangnya dari balik terali. Kusodorkan anggur. Tapi
ia minta khuldi. Atau ketika Zulaikhah* memandang
Yusuf dengan cintanya sebagai seorang gadis.
Kesenyapan merambah pelan-pelan, diam-diam, dan …
diam.
10-1197
* Zulaikhah sebenarnya istri Raja Kitfir namun tak pernah digaulinya layaknya istri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar